Abstrak blog masa kini: Ingin Gabung ke AKB48, Ini Tipnya
|

Ingin Gabung ke AKB48, Ini Tipnya


foto 
AKB48. AP/Koji Sasahara 
 
News Abstrak-Seoul - Untuk menjadi personel AKB48, produser Yasushi Akimoto membuka audisi bagi remaja perempuan berusia 14-20 tahun. Pada awal audisi, Juli 2005, Akimoto membuka pendaftaran audisi seperti seleksi pada umumnya. Pemilihan secara langsung di teater Akihabara, Tokyo.

Namun, pada Desember 2005, ia tak lagi menyuruh para kandidat datang ke teater guna beraudisi. Seleksi dilakukan melalui video yang dikirim pelamar. Rekaman gambar audisi itu pun tak dikirim berupa cakram padat atau kaset video, melainkan melalui telepon genggam.

Jika pengin gabung dengan AKB48, Akimoto mewajibkan tiap kandidat untuk bersedia melakukan sesi foto berbalut bikini. Tak cuma itu, personel AKB48 juga harus bisa berakting dalam video klip yang mengandung unsur seksi, memamerkan lekuk tubuh dengan baju mini atau ketat.

"Kalau Anda ingin membuat idol group seperti AKB48, harus bisa mengumpulkan remaja yang memiliki daya tarik di tengah kerumunan orang," kata Akimoto.

Karena syarat utama si kandidat harus memiliki kemampuan menarik perhatian orang, Akimoto pun tak memilih remaja yang cantik. Beberapa personel AKB48 berwajah biasa saja. Namun, mereka memiliki kemampuan tampil layaknya tokoh anime: mengenakan seragam pelaut seperti dalam komik, berbicara dengan logat karakter kartun, dan bersuara nyaring.source:http://www.tempo.co/read/news/2012/07/30/219420131/Ingin-Gabung-ke-AKB48-Ini-Tipnya

Posted by The Masnur on 03.30. Filed under . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response

Blog Archive

Labels laenya

boyband (26) diet (3) entertainment (11) foto (17) gadget (8) girlband (28) gosip (2) humor (21) iptek (8) jagadunik (37) jalanjalan (3) kesehatan (77) kpop (38) modifikasi (3) motor (3) music (24) nusantara (6) otomotif (13) profil-kpop (14) sains (9) seksnseksi (19) seleb (28) tekno (56) tips (19) wallpaper (7) worldceleb (22) youtube (8)